Wanita

Tim Verifikasi Nasional Kunjungi UP2K PKK Desa Panggungharjo

pada

Panggungharjo (Media Panggungharjo) – Tim Verifikasi Lomba UP2K (Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga) Tingkat Nasional selenggarakan kunjungan monitoring dan evaluasi di Desa Panggungharjo pada Kamis (3/8/2017).

Kunjungan ini diselenggarakan untuk melakukan evaluasi serta penilaian lomba UP2K. Disamping itu, juga bertujuan untuk memberi motivasi dan semangat kepada UP2K PKK Desa Panggungharjo. Selain itu juga, tim verifikasi nasional terjun langsung ke lapangan untuk melakukan penilaian ditempat usaha ibu-ibu PKK Desa Panggungharjo.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Dra. AAA. Sri Adnyani, MM. dan Agnes Teresia Sri Suyanti (Tim Verifikasi UP2K Tingkat Nasional), Drs. H. Suharsono (Bupati Bantul), Hj. Erna Kusmawati Suharsono (Ketua TP-PKK Kabupaten Bantul), Camat Sewon, Lurah Desa Panggungharjo, Muspika Kecamatan Sewon, Perangkat Desa Panggungharjo, dan TP-PKK Desa Panggungharjo.

Dalam sambutannya, Drs. H. Suharsono selaku Bupati Bantul, menyampaikan bahwa pembangunan dalam hakikatnya merupakan suatu rangkaian upaya yang dilakukan secara terus menerus untuk mencapai suatu tingkat kehidupan masyarakat yang sejahtera.

“Partisipasi masyarakat dalam pembangunan sangat diperlukan, karena masyarakat merupakan subjek pembangunan yang bertanggung jawab untuk meningkatkan kesejahteraan hidupnya secara mandiri.” tutur Suharsono pada sambutannya.

Suharsono menambahkan, UP2K PKK Desa Panggungharjo harus bisa mengembangkan kreatifitas dan inovasinya, sehingga mampu membentuk karakter masyarakat menjadi individu yang bermental tangguh, optimis dan pantang menyerah.

“Pemberdayaan keluarga dan masyarakat di Kabupaten Bantul harus bisa dirasakan manfaatnya demi terwujudnya Bantul yang sehat, cerdas dan sejahtera.” pungkas Suharsono.

Sementara itu, Dra. AAA. Sri Adnyani, MM., mewakili ketua tim verifikasi UP2K tingkat nasional menyampaikan, selama ini tim verifikasi selalu menilai positif kegiatan lomba dalam rangka HKG PKK yang setiap tahunnya diselenggarakan seiring dengan peringatan hari PKK dan bulan bakti gotong royong masyarakat.

Menurut penuturan Sri Adnyani, dari laporan yang diterima serta pengamatan langsung di lapangan dapat disimpulkan bahwa respon pemerintah daerah, desa dan kelurahan serta masyarakat sangat baik. Ia juga mengungkapkan bahwa respon baik tersebut bisa membawa nilai-nilai postif terhadap pencapaian sasaran pemberdayaan keluarga dan masyarakat secara keseluruhan.

“Hal ini dapat menunjukan bahwa manajemen penilaian lomba benar-benar dilakukan secara berjenjang dan terbuka.” ungkap Sri Adnyani.

Tim verifikasi melakukan penilaian mulai dari pemeriksaan administrasi yang kemudian dilanjutkan dengan survei di empat titik lokasi yaitu Pedukuhan Kweni, Pedukuhan Krapyak Wetan, Swadesa, serta Kampoeng Mataraman.

Dalam sesi kesan pesan, Sri Adnyani menyampaikan bahwa ia sangat terkesan dengan masyarakat DIY yang dirasa istimewa dan orang-orangnya sangat ramah.

“Tadi juga bu lurah dengan baiknya memaparkan tentang POKSUS (Kelompok Khusus -red) dan POKLAK (Kelompok Pelaksana -red) yang memang sudah cukup berkembang. Dan juga baru pertama kali ini, di Jogja, kami memberikan pesan dan kesan. Karena biasanya kalau sudah penilaian selesai, kami langsung pulang.” ujar Sri Adnyani.

Sri Adnyani juga berpesan untuk ketua TP PKK Kabupaten Bantul agar tidak hanya sekedar melakukan penilaian saja, namun juga tetap harus memantau perkembangan UP2K PKK desa. Hal ini dikarenakan UP2K PKK merupakan tulang punggung perekonomian yang ada di desa.

Drs. Danang Erwanto, M.Si., selaku Camat Sewon, dalam sesi akhir tersebut menghaturkan terimakasih kepada tim verifikasi lapangan yang berkenan hadir dalam rangka penilaian lomba UP2K nasional di Desa Panggungharjo.

“Kegiatan-kegiatan yang disajikan di Desa Panggungharjo itu tidak dibuat-buat sama sekali dan merupakan upaya untuk meningkatkan ekonomi keluarga. Harapannya, yang sudah diverifikasi tadi bisa mendapatkan nilai yang terbaik.” pungkas Danang Erwanto. (E.M)

Tentang Erisca Meidy

God gives his hardest battles to his strongest soldiers :) Keajaiban adalah dengan percaya pada dirimu sendiri. Jika kamu dapat melakukannya, maka kamu dapat membuat segala sesuatunya terjadi.

Baca Juga

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

X