Wanita

Peringati Hari Air Sedunia, TP-PKK Panggungharjo Selenggarakan Senam Massal Dan Lomba

pada

Pelemsewu (Media Panggungharjo) – Dalam rangka memperingati hari air sedunia, Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Desa Panggungharjo dengan menggandeng  Perkumpulan Instruktur Senam DIY selenggarakan senam massal dan lomba senam di Telaga Julantoro, Pedukuhan Pelemsewu, Minggu (25/3/2018).

Acara yang dihadiri seluruh perangkat Desa Panggungharjo dan Camat Sewon ini berjalan dengan lancar. Meskipun diguyur hujan sejak dimulainya acara sampai dengan penghujung acara, namun tidak menyurutkan semangat peserta senam.

Lomba senam tersebut dibagi menjadi dua kategori yaitu Senam Bugar Lansia Indonesia dan Senam Kreasi Maumere. Lomba tersebut diikuti oleh 32 kelompok terdiri dari peserta Lomba SBLI sebanyak 16 kelompok dan peserta Lomba Senam Kreasi Maumere 16 kelompok yang keseluruhannya merupakan warga Desa Panggungharjo.

Dalam sambutannya, Lurah Desa Panggungharjo, Wahyudi Anggoro Hadi, S.Farm., Apt., menyampaikan bahwa pemerintah desa mengucapkan terima kasih atas kehadiran tamu undangan, peserta lomba dan para penonton meskipun hujan mengguyur.

“Semoga semangat bapak-ibu menjadi berkah, dan hujan yang mengguyur sejak subuh tadi tidak menyebabkan penyakit tetapi membawa berkah serta dengan adanya acara ini tidak hanya mendapat hadiah namun mendapatkan kesehatan .” tutur Wahyudi.

Drs. Danang Erwanto M.Si., selaku Camat Sewon menyampaikan terima kasih kepada Muspika Kecamatan Sewon, Lurah Desa Panggungharjo, perangkat Desa Panggungharjo, seluruh peserta senam, dan Tim Penggerak PKK Desa Panggungharjo yang selalu mengadakan kegiatan bermanfaat.

“Kata pak dokter sehat itu mudah, cukup bergerak sampai berkeringat dan minum air putih. Semoga dengan kegiatan senam ini kita semua diberikan kesehatan oleh Allah SWT.” tutur Danang.

Setelah acara sambutan berakhir, terlebih dahulu masyarakat yang hadir dalam kesempatan tersebut melakukan senam massal bersama para perangkat Desa Panggungharjo.

Para relawan kebencanaan di Desa Panggungharjo yang tergabung dalam Paksi Katon, Sena Putra dan RAPI Sewon bersama relawan Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Desa Panggungharjo juga turut memberikan kontribusinya dalam acara tersebut dengan cara menjaga keamanan ketertiban serta antisipasi kecelakaan di sekitaran Telaga Julantoro.

Selain menjaga keamanan ketertiban, dalam kesempatan tersebut relawan FPRB juga memberikan tips tentang tas siaga bencana sebelum lomba dimulai. Para relawan juga membagikan brosur yang berisi tentang tas siaga bencana, hal yang perlu dilakukan saat bencana banjir dan gempa bumi, serta beberapa informasi nomor penting dan titik evakuasi di Desa Panggungharjo.

“Brosur ini sebenarnya juga dapat di download melalui website resmi Desa Panggungharjo.” ungkap Fajar Budi Aji, salah satu relawan FPRB Desa Panggungharjo.

Setelah lomba selesai dilaksanakan, masyarakat juga dihibur oleh organ tunggal yang dipandu oleh MC kondang Fa’i Permata Hati dan Mbah Kuncung (penyiar Radio POP FM) serta pembagian doorprize-doorprize menarik sembari menunggu para juri merekap hasil penilaian lomba.

Hasil pemenang dari lomba tersebut yaitu juara I Lomba SBLI diraih oleh Kelompok PKK Pedukuhan Kweni, juara II yaitu Kelompok PKK Pedukuhan Pandes, juara III dari Kelompok PKK Pedukuhan Krapyak Wetan, juara harapan I diraih Kelompok PKK Pedukuhan Cabeyan, dan juara harapan II dari Kelompok PKK Pedukuhan Glondong.

Sedangkan untuk Senam Kreasi Maumere juara I diraih oleh Kelompok PKK Pedukuhan Kweni, juara II oleh Kelompok PKK Pedukuhan Sawit, juara III diraih Kelompok PKK Pedukuhan Glondong, juara harapan I dari Kelompok PKK Pedukuhan Pelemsewu, serta juara harapan II diraih Kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UPPK) Desa Panggungharjo. (van)

Tentang Fajar Irvan Rifai

learn from everyone

Baca Juga

1 Komentar

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

X